Jalan menuju kampus Universitas Serambi Mekkah rusak parah selama satu tahun belakangan ini,padahal jalan ini sudah pantas untuk diperbaiki selain mengakibatkan banjir disekitar badan jalan dan mengakibatkan terhambatnya mahasiswa saat musim hujan untuk menuju kampus biru tersebut,
Bila hujan ruas jalan hampir tidak terlihat lagi, karena di genangi oleh air ber hari hari, jika jalan itu tidak diperbaiki, maka jalan itu tambah rusak parah.apa lagi dipinggir jalan tersebut tidak adanya drainase untuk mengalir air.
Namun pantauan saya dalam beberapa hari ini mulai 29 mei 2011 jalan tersebut sudah mulai diperbaiki dengan membuat drainase dipinggir jalan, semoga saja jalan tersebut cepat selesai karena jalan tersebut merupakan jalan satu satunya menuju kampus.
Terima kasih kepada pihak pemerintah yang selama ini telah mendengar aspirasi (teriakan) rakyat jelata yang merasa terganggu saat menggunakan jalan tersebut.